Azolla pinnata adalah hijauan
air sejenis paku yang tumbuh di sawah atau kolam di daerah tropis yang bernilai
gizi tinggi untuk dijadikan pakan ternak. Kandunganproteinnya bervariasi dari
20% -30%, kandungan beberapa asam amino esensialnya lebih tinggi daripada
bungkil kedelai karena itu pemanfaatannya sebagai pakan ternak sebaiknya
dicampur dengan bahan pakan lainnya. KPD (konsentrat protein daun) azolla,
mengandung protein yang lebih tinggi dengan kadar serat dan kadar lemak yang
lebih rendah daripada bahan mentahnya. Azolla pinnata kering atau kompos dapat
mensubstitusi bungkil kedelai sampai 25% dan dapat memberikan pengaruh yang
nyata terhadap
performan ayam petelur pada
periode pertumbuhan (starter dan grower) maupun periode bertelur (layer).
Penambahan azolla pada ransum itik cukup 20% (terhadap ransumbasal), pemberian
sampai 40% menjadi kurang efisien.
Kata kunci : hijauan air,
Azolla pinnata.
Penyediaan pakan di Indonesia
masih menghadapi kendala, meskipun sudah dikenal beberapa jenis rumput unggul
seperti rumput gajah, rumput raja dan rumput setaria yang sangat disukai
ternak, namun penyediaannya masih terbatas pada lahan dan tidak kontinyu
sepanjang musim. Akibatnya petani
memberikan pakan seadanya
misalnya rumput lapangan atau hijauan lainnya yang kualitasnya rendah. Untuk
meningkatkan kualitas pakan hijauan tersebut perlu ditambahkan pakan konsentrat
yangberkualitas seperti jagung dan kedelai yang masih diimpor, harganya mahal
terutama pada krisis moneter ini. Di samping itu kedua bahan tersebut bersaing
dengan kebutuhan manusia Salah satu cars yang bisa ditempuh dicarikan pakan
alternatif yang bennutu tinggi mudah dibudidayakan dan tidak memerlukan lahan
yang luas. Diharapkan bahan pakan ini dapat mensubstitusi sebagian penggunaan
bahan pakan impor tersebut yangberarti menghemat devisa.
Azolla pinnata adalah hijauan
air sejenis paku yang tumbuh di sawah atau kolam sehingga mudah diperoleh
terutama di daerah tropis, dapat menghasilkan 117 kg Nitrogen per hektar dalam
106 hari, mempunyai kemampuan mengikat Nitrogen dari udara sehingga mempunyai
kandungan protein yang tinggi karena itu dikatakan sebagai pakan sumber protein
Azolla pinnata dapat digunakan sebagai pakan sumber protein untuk ikan, itik,
ayam, babi, sapi dankuda.
Tujuan penulisan makalah ini
untuk memberikan informasi kepada peternak atau penyuluh peternakan
tentang potensi Azolla pinnata sebagai sumberprotein yang berkualitas yang
menyerupai bungkil kedelai.
Sumber : SURAYAH ASKAR
Blogger Comment
Facebook Comment